Feb 1, 2022

Mengelola usaha bengkel motor

Tags


Mengelola usaha bengkel motor 


Bengkel motor cb




Mencari nama baik sebagai pengelola di suatu usaha itu tidak mudah karena itulah Reputasi atau citra yang sudah dibangun dari nol harus di jaga, dengan cara terus menanamkan rasa kepercayaan terhadap orang lain, yang menjadi member tetap (pelanggan) atau yang masih dan calon pelanggan baru,

Jika kita pernah mengalami fase-fase dimana saat kita memulai usaha dari nol, yang di bangun dengan kerja keras selama ini,tentunya kita akan merasakan betapa pentingnya menjaga rasa kepercayaan kepada orang yang sudah mempercayai hasil kerja kita.
Usaha bengkel motor


Semua orang yang pernah memulai usaha dari nol akan mengerti betapa susahnya membangun kepercayaan terhadap orang dan mencari pelanggan baru ,
Seperti contoh, jika kita mempunyai niat untuk membangun usaha mandiri pertama yang harus dilakukan adalah , bagaimana orang yang belum di kenal dengan kita orang tersebut mau mendatangi tempat usaha kita dulu, setelah itu bagaimana agar orang tersebut puas terhadap pelayanan yang kita lakukan baik atau buruk,
Jika kita ingin memiliki pelanggan tetap yang harus kita lakukan adalah memberikan pelayanan terbaik untuk mereka, seperti pepatah mengatakan, (tak kenal maka tak sayang)

Contoh-contoh lain, membangun usaha baru, seperti membuka bengkel sendiri misalnya, yang perlu diperhatikan adalah bahwa orang mau datang dan mampir ketempat bengkel kita saja itu sudah menjadi poin pertama, karena setiap orang yang datang atau mampir ketempat bengkel kita orang tersebut menjadi tau bahwa ia sudah melihat bahwa di tempat itu ada sebuah bengkel, meski belum menjadi pelanggan , Paling tidak orang tersebut akan datang ketempat kita jika ada permasalahan pada motornya, karena ia sudah tau tempat memperbaiki kendaraannya,,

bersabar mencari pelanggan baru,
Hal yang pasti kita rasakan saat membangun usaha baru sebuah bengkel motor, kita harus menjalani betapa jenuhnya dan betapa susahnya membuat orang yang belum pernah mampir ke bengkel kita sudi mampir ke tempat usaha bengkel kita,
Hal yang harus kita perhatikan kenapa orang-orang tersebut belum ada yang mau mampir atau mendatangi tempat usaha bengkel kita, penyebabnya bisa macam-macam,
  1.  Pertama mereka belum tahu bahwa ada tempat perbaikan kendaraan motor (bengkel) di tempat itu
  2.  mereka belum berani untuk memperbaiki kendaraannya di tempat usaha kita, karena mereka tidak mau asal-asalan mencari mekanik yang belum mereka kenal atau belum mengetahui kemampuannya,
  3.  kenapa orang-orang belum mendatangi tempat usaha bengkel kita, hal tersebut bisa saja orang-orang tersebut memiliki tempat sendiri atau bengkel langganan sendiri,

  Nah susah kan bila kamu ingin memiliki usaha sendiri, sebetulnya usaha apapun itu yang membuat kita berat adalah menanamkan rasa kepercayaan terhadap pelanggan baru, dan ada yang lebih dari itu kita harus tetap menjaga konsistensi dalam hubungan terhadap pelanggan,
Selalu Bersikap ramah, dan tidak curang , juga berusahalah selalu berbuat jujur, walaupun terkadang itu menyakitkan,
Mencoba bersikap netral jika sudah memiliki pelanggan,

  Terkadang yang sering kita dengar adalah jika kita sudah banyak pelanggan tetap, dan banyak yang harus kita lakukan adalah mencari pembantu atau kalau di dunia perbengkelan mencari asisten tujuannya adalah untuk mempercepat proses kerja kita,

  Maka yang pelu kamu perhatikan disini adalah , mencari seseorang untuk kalian jadikan asisten, namun jangan sembarang orang, kriteria yang perlu kamu ketahui dan butuhkan untuk menjadi asisten kamu adalah, carilah orang yang sudah memiliki pengalaman kerja, jika usaha kamu itu bengkel cari yang sudah memiliki pengalaman dalam bidang tersebut,

 Jika tidak ada atau belum menemukan seseorang yang seperti di atas, carilah orang yang benar-benar berniat ingin belajar menjadi mekanik tentunya
jujur,mau kerja keras, telaten, dan mau sungguh-sungguh dalam hal mencari ilmu dan pengalaman,
 
Jangan asal-asalan karena jika kamu mencari orang yang asal-asalan dan kurang teliti dalam penilaian , bisa-bisa itu akan menjadi Boomerang terhadap perkembangan usahamu kedepannya.

Karena walaupun kalian selalu konsisten dalam pelayanan , tapi jika kamu tidak begitu memperhatikan kinerja anak buah, atau asisten kamu, ini akan menjadi masalah buat usaha kamu,

 Tanamkan pada asisten atau anak buah kamu, ajari jika ia belum bisa, beri contoh , bahwa kita harus memiliki pelayanan yang terbaik terhadap semua pelanggan kita,dan antara pemilik usaha sama pembantu atau asisten harus selalu kompak, untuk sama-sama menjaga kepercayaan yang diberikan oleh pelanggan kamu.


  Karena jika kamu tidak memperhatikan itu semua Citra baik atau kepercayaan pelanggan terhadap pelayanan atau usahamu dapat berubah, dan menjadi negatif atau lebih buruk Dimata mereka semua,
Karena tidak sedikit usaha yang di bangun dengan susahnya bisa runtuh dalam waktu sekejap,
Orang lain atau pelanggan tidak memperdulikan apa alasanmu dan penyebab nya,
Yang mereka rasakan adalah keraguan mereka terhadap kwalitas dan pelayanan yang mereka rasakan,

Maka dari itulah perlunya menjaga kepercayaan kepada pelanggan agar tidak terjadi hal-hal buruk yang tidak diinginkan,
  
Tetap semangat dan terus berusaha untuk yang ingin mengembangkan usahanya

  Salam OTODIDAK