Terimakasih atas kunjunganya

Aug 27, 2024

Cara lepas templar atau pelatuk klep Yamaha

Cara lepas templar atau pelatuk klep Yamaha


Cara lepas templar atau pelatuk klep Yamaha Vega atau Yamaha lainnya, ini memang agak sedikit berbeda dengan kendaraan motor lainnya
Bagi mereka yang sudah sering mengganti templar atau pelatuk klep motor Yamaha memang terlihat mudah, namun kita yang sedang lagi belajar otomotif atau yang masih pemula ini agak sedikit kesulitan.


Nah bagi dulur-dulur yang masih baru belajar otomotif seperti saya ini yang masih kebingungan bagaimana caranya agar kita bisa melepas pen templar untuk membukanya , yang bertujuan untuk menyekir ulang klep atau untuk mengganti klep dan masih terhalang karena sulitnya melepas pen templar , karena memang kalau templar ini belum bisa kita lepas otomatis kita tidak bisa melepas klepnya juga.


Dulur ini ada sedikit tips buat yang belum pernah membuka atau melepas pen templar motor Yamaha Jupiter,Vega, Mio dan lainnya yang memiliki kesamaan dengan ini, mungkin kalian bisa pakai cara seperti ini,

Alat yang digunakan:

  1. Pertama siapkan baut dengan ukuran 12 panjangnya kurang lebih 10-15 cm beserta mur nya .
  2. Selanjutnya siapkan Gir belakang bekas atau yang sudah tidak terpakai.
  3. Setelah itu tentu kita persiapkan juga kuncinya seperti kunci ukuran 12 pas dan kunci "T ukuran 12


Praktek kerja :
Caranya pasang mur ukuran 12 tadi ke bautnya hingga mendekati kepala bautnya
Selanjutnya masukkan baut 12 tadi ke lubang yang ada di bagian gir belakang terserah kamu pilih lubang yang mana, 


Selanjutnya masukan ujung bautnya ke pen templar yang disitu sudah tersedia ulir sekrup dengan ukuran 12 juga , nah silahkan kunci kepala bautnya hingga dirasa sudah kuat , dan sekarang tinggal Kamu putar mur 12 tadi ke kanan dan putar terus mur nya hingga menekan dan sampai terangkat pen templar nya ,

Nah dari sini saya harap kamu sudah paham bagaimana caranya untuk melepas atau mencabut pen templar nya di motor Yamaha Jupiter Vega Mio atau keluarga Yamaha.

Semoga ini bisa bermanfaat selamat mencoba

baca juga 🔩

BangAli : Pendiri

web referensi :

otoabm | blog otodidak

"Halo, saya Bangali. Saya adalah penulis dan pemilik blog ini. Saya sangat bersyukur bisa berbagi pengetahuan dan pengalaman saya tentang belajar otomotif secara otodidak dengan adanya situs ini saya bergarap bisa bermanfaat untuk Anda semua.”